SOREANG | WALIMEDIA – Sebanyak 31 siswa-siswi Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidahiyah se-Kabupaten Bandung mengikuti lomba bercerita yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Bandung melalui Dinas Kearsipan dan Perpustakaan.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan dan menumbuhkembangkan budaya membaca melalui bahan bacaan dan media khususnya untuk anak-anak.
Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan menilai lomba membaca ini sangat baik bagi anak-anak. Menurutnya dari membaca bisa membangun karakter dan imajinasi anak.
“Diadakannya lomba ini sangat baik untuk anak-anak. Dari hasil membaca itu bisa membangun karakter dan imajinasi anak,” ungkapnya di Aula Orzya Sativa Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Selasa (25/5/2021).
Sahrul berharap kegiatan tersebut dapat menumbuhkembangkan kegemaran membaca dan kecintaan terhadap budaya lokal.
“Karena hal itu sebagai upaya membangun karakter, kecerdasan, kreativitas, inovasi, dan peningkatan index literasi untuk mewujudkan masyarakat yang literat,” tandasnya. (Alv)
Discussion about this post