KAB. BANDUNG, Walimedia.com – Sebanyak tiga kecamatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat dikepung banjir, hujan deras yang menguyur wilayah bandung selatan selama sepekan terakhir ini , mengakibatkan sungai citarum meluap hingga meredam ribuan rumah warga di tiga kecamatan .
Ketiga kecamatan di sekitar sungai citarum tersebut yaitu baleendah,bojongsoang dan dayeuhkolot,ribuan warga terpaksa mengungsi
Di Kampung Jambatan, Kelurahan Andir, Kecamatan Baleendah, banjir masih merendam ratusan rumah hingga ketinggian satu meter.
Lalu, di Kampung Bojongasih, Desa Dayeuhkolot, Kecamatan Dayeuhkolot, banjir berangsur surut menjadi 100 sentimeter.
Dari data harian Pusdalops PB Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung, jumlah kepala keluarga (K di Kecamatan Balendah yang terdampak banjir sebanyak 8.654 KK, Kecamatan Dayeuhkolot 3.005 KM, dan Bojongsoang 7.110 KK.
Warga yang masih ada di pengungsian, sebanyak 742 orang yang terdiri dari 85 orang lansia, 83 balita, 4 ibu hamil, 11 ibu menyusui dan empat orang penyandang disabilitas.
Beberapa lokasi pengungsian, di antaranya Gedung Inkanas (Baleendah), Aula Desa Dayeuhkolot, Masjid Ashopia (Dayeuhkolot), Masjid Nurul Falah PLN (Dayeuhkolot), dan Gedung Tanggo Bojongsoang.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bandung, Sudrajat, mengatakan, banjir mulai meninggi pada Senin pukul 23.30 WIB, karena hujan intensitas tinggi terjadi merata di seluruh wilayah Kabupaten Bandung. Saat di konfirmasi pada,selasa (9/4/2019)
Sudrajat menambahkan, total jiwa yang terdampak di tiga kecamatan sekitar Sungai Citarum mencapai 37.731 jiwa atau 14.029 KK.
“Suplai dominan air paling banyak dari Sungai Cikapundung dan Citarum, pihak kami masih melakukan evakuasi,” kata Sudrajat (rus)
Discussion about this post