BANDUNG, walimedia.com – Sebanyak 69 warga Jawa Barat yang meminta dievakuasi pasca kerusuhan di Wamena, Papua telah berhasil dipulangkan Pemerintah provinsi Jawa Barat. Pemulangan warga tersebut dapat terlaksana atas kerjasama Dinas Sosial dan tim Jabar Quick Response (JQR).
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pun direncanakan akan secara langsung menyambut kedatangan mereka. Pertemuan dengan warga Jawa Barat terdampak konflik di Wamena akan dilakukan malam ini sekira pukul 20.00 WIB di Gedung Pakuan, Kota Bandung.
“Iya, nanti malam mau dateng (warga Jabar yang di Wamena), saya temui di Pakuan. Kalau bisa media mau hadir nanti malam,” kata Emil sapaan Ridwan Kamil di Gedung Sate Bandung, Rabu (09/10/2019).
Emil menjelaskan, pemulangan warga Jabar dilakukan karena melihat situasi di Wamena yang belum cukup sesuai untuk kembali beraktivitas. Meski sudah mulai normal, kata dia, banyak rumah-rumah warga yang tidak bisa ditinggali.
“Tempat kerja juga tidak ada, sehingga mereka perlu waktu untuk menyesuaikan diri,” kata dia.
Sebelumnya, Pemprov Jabar melalui tim pendahulu Dinas Sosial dan JQR terus mengupayakan pemulangan warga dari Wamena. Pemulangan yang direncanakan pada Selasa (08/10/2019) terpaksa ditunda karena kendala teknis di Bandara Jayapura.
Berdasarkan data yang dihimpun, rincian warga yang dipulangkan ialah; Kab. Garut 18 orang, Kab. Majalengka (2 orang), Kab. Sukabumi (7), Kota Bandung (4), Kab. Bandung (4), Kab. Kuningan (2), Kab. Tasikmalaya (5), Kab. Sumedang (8), Kab. Subang (8), Kab. Purwakarta (3), Kota Bogor (4), dan Kab. Indramayu (3).(yon)
Discussion about this post