KALIMANTAN SELATAN | WALIMEDIA – Baru- baru ini viral sebuah video acara resepsi pernikahan di Kota Banjar, Kalimantan Selatan, dimana hal mistis tiba-tiba terjadi saat kedua pengantin hendak menuju ke pelaminan.
Dalam video yang beredar luas di media sosial TikTok menggambarkan seorang mempelai wanita diduga kerasukan roh leluhur.
Pengantin wanita tersebut tiba-tiba menari seraya melepas gandengan tangan pengantin lelakinya.
Video ini diunggah oleh akun @arifachri95 melalui media sosial TikTok.
Tak hanya mengunggah video, Arif pun memberikan keterangan agar warganet memahami apa yang terjadi.
“Padahal aku baru mau present untuk tarian tradisional dari penari yang memang sdh di undang, tp si manten malah nari duluan” tulis arifachri95.
Mulanya, video menggambarkan orang-orang yang tampak merasa bingung mengapa mempelai perempuan tiba-tiba menari begitu saja.
Akan tetapi, ketika gerakan menarinya sudah mulai terlihat aneh, beberapa orang yang melihatnya langsung menghampirinya.
Meski sempat hampir terjatuh saat sedang menari, pengantin perempuan yang diduga kerasukan itu tetap menari hingga masuk ke dalam gedung pelaminannya.
Dalam video itu juga terlihat, ada ibu-ibu juga yang ikut menari di samping mempelai perempuan tersebut.
Orang-orang di sekitar juga tampak membuat video (merekam) mengenai mempelai perempuan yang tiba-tiba menari tersebut.
Netizen ramai-ramai mengomentari unggahan akun @arifachri95 ini. Diantaranya banyak yang bertanya apa yang terjadi.
@arifachri95 pun menjelaskan “ini penganten adat banjar yg punya leluhur kaka , dia kerasukan leluhur nya” tulisnya membalas komentar dari netizen.
Hingga berita ini ditulis, unggahan ini sudah disukai 71.300 akun dan mendapat komentar sekitar 1300 lebih.(lis)
Discussion about this post