KAB BOGOR, SENTUL. WM – Presiden Joko Widodo alias Jokowi menjajal lintasan Sirkuit Sentul di sela kunjungan kerjanya ke Kabupaten Bogor pagi tadi, Selasa, 6 Maret 2018.
Jokowi mengatakan pemerintah mendukung rencana Indonesia menggelar ajang Moto GP di sana pada 2021.
Dalam kunjungan tersebut Jokowi didampingi oleh Direktur Sirkuit Sentul Tinton Soeprapto dan Manajer Sirkuit Sentul Ananda Mikola.
“Tadi (keduanya) minta persetujuan saja. Tidak ada dukungan. Minta restu. Saya setujui, saya restui,” kata Jokowi di Sentul, Bogor.
Jokowi beralasan pemerintah mendukung perhelatan Moto GP lantaran memiliki dampak positif untuk olahraga otomotif dan industri pariwisata Indonesia. Ia berharap pengelola Sirkuit Sentul segera merenovasinya. “Kalau penggemar motor coba bayangkan berapa juta yang ada di Indonesia,” tuturnya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan pemerintah tidak akan mengeluarkan anggaran untuk membiayai renovasi Sentul. Pasalnya status Sirkuit Sentul adalah milik swasta. “Ini dari swasta. Ini perbaikannya, di-upgrade lagi semuanya dari swasta,” kata Jokowi.
Sementara itu, Ananda menuturkan pada dasarnya infrastruktur Sirkuit Sentul sudah siap hanya tinggal sedikit perbaikan saja di beberapa titik. Ia meyakini pehelatan Moto GP di Indonesia bisa dimulai lebih cepat. “Semoga 2020,” kata mantan pembalap nasional ini.(Asp)
Discussion about this post