BANDUNG | WALIMEDIA – Jajaran Kepolisian sektor (Polsek) Gedebage melaksanakan kegiatan penyemprotan cairan disinfektan dan pendisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan di masa Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).
Kegiatan dilaksanakan bersama Gugus Tugas Covid-19 Gedebage, Kota Bandung dan aparat Koramil, Senin (19/10/2020).
Menurut Kapolsek Gedebage, Kompol Oesman Imam, selain penyemprotan dan sosialisasi prokes 3M (Menggunakan masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak) serta 1T (Tidak Berkerumun), juga dilakukan himbauan dengan cara berpatroli. Tidak hanya itu, dalam kegiatan itu juga dilakukan dialog dengan masyarakat seputar prokes dan pencegahan penyebaran Covid-19.
“Dengan kegiatan seperti ini, disamping dapat mencegah penyebaran Covid-19, menimbulkan rasa aman dan nyaman bagi warga,”ujar Kapolsek Oesman. (**)
Discussion about this post