BANDUNG | WALIMEDIA – Bulan Desember merupakan bulan yang cukup spesial, karena pada bulan ini ada momen perayaan bagi seluruh ibu di Indonesia.
Meskipun peringatan Hari Ibu Nasional jatuh pada tanggal 22 Desember setiap tahunnya, Pemerintah Kota Bandung akan menggelar perayaan Hari Ibu yang ke 95 ini pada Senin, 18 Desember 2023.
Hal ini diketahui dari unggahan di website resmi Pemkot Bandung.
” Wargi Bandung, mari saksikan peringatan ke-95 Hari Ibu Tahun 2023, pada Senin, 18 Desember 2023, jam 08.00 – 15.00 WIB, bertempat di Taman Dewi Sartika, Balai Kota Bandung ”
Selain digelar secara luring, peringatan hari ibu yang ke 95 ini juga digelar secara daring. Wargi Bandung dapat menyaksikan acara ini di Live Youtube : Diskominfo Kota Bandung.
Pemerintah Kota Bandung juga menghimbau agar masyarakat datang dengan membawa ibu tercinta. Karena akan ada pangan murah, bazar makanan, live musik, game dan doorprize.
” Yuk ajak mamah tercinta kesini bakalan ada Gelar Pangan Murah, Bazar Makanan, Live Music, Games Dan Doorprize menarik pasti mamah-mamah Kota Bandung sukak! ” tulis keterangan dalam artikel. (Lis)
Sumber : bandung.go.id
Discussion about this post