Kota Sukabumi (WM).-Wakil Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi, S.Ag., M.M.Pd., secara resmi membuka Sosialisasi Anugerah Pajak Kendaraaan Bermotor Jawa Barat Tahun 2018. Sosialisasi yang berlangsung tanggal 8 Februari 2018, di Halaman Kantor Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi ini, merupakan salah satu bentuk dukungan dan kepedulian Pemerintah Kota Sukabumi, bekerja sama dengan Kantor CPPD (Cabang Pelayanan Pendapatan Daerah) Kota Sukabumi, akan pentingnya membayar pajak kendaraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala BPKD (Badan Pengelolaan Keuangan Daerah) Kota Sukabumi, Drs. H. Dida Sembada, M.M., Kepala Kantor CPPD Kota Sukabumi, H. Iwan Juanda, S.Pd., M.M.Pd., para Kepala Kantor CPPD se Wilayah I Jawa Barat, Kepala Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi, Kepala Bank BJB Cabang Sukabumi, para Kepala SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah), Camat Warudoyong, Drs. R. Samiarto, M.Si., Tim Penilai Pemberian Penghargaan Intensifikasi Pemungutan Pajak Kendaraan Bermotor Tahun 2018, serta para tamu undangan lainnya.
Pada kesempatan tersebut Wakil Wali Kota Sukabumi mengharapkan, dengan dilaksanakannya Sosialisasi Anugerah Pajak Kendaraaan Bermotor Jawa Barat Tahun 2018 ini, bisa membawa dan memberi manfaat yang lebih besar, terutama bagi peningkatan Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor di Jawa Barat, sehingga dapat memberikan kontribusi terhadap pendapatan daerah, untuk meningkatkan pembangunan di berbagai bidang dan sektor. Untuk itu, penerimaan pajak dari Pajak Kendaraan Bermotor ini harus terus dipacu, supaya dapat mencapai tax coverage ratio yang proporsional, sebagai sumber utama pendapatan daerah. Selain itu, Wakil Wali Kota Sukabumi juga menghimbau kepada para pemilik kendaraan bermotor serta para pemegang kendaraan dinas di Kota Sukabumi, agar senantiasa tepat waktu membayar pajak kendaraannya.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Wali Kota Sukabumi berkesempatan mengundi sekaligus memberikan hadiah kepada para peserta Sosialisasi Anugerah Pajak Kendaraaan Bermotor Jawa Barat Tahun 2018 yang beruntung, serta memantau kegiatan SKPD yang membuka stand pelayanan pada kegiatan tersebut. (humas)
Discussion about this post