CIMAHI. WM – Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disambut antusias warga Cimahi Dan Kabupaten Bandung Barat saat menyambangi pasar Tagog Padalarang, AHY melakukan kunjungan ke sejumlah daerah salah satunya Kota Cimahi, Sabtu (17/3) siang
Mengawali kegiatannya, AHY bersama rombongan menyambangi Pasar Antri Cimahi. tiba di lokasi sekitar pukul 09.00 WIB. Kedatangannya langsung mendapat sambutan hangat dari warga dan kader Partai Demokrat yang telah menunggunnya.
Setelah itu,AHY didampingi beberapa pengurus Partai Demokrat menyempatkan untuk berkeliling menyapa warga dan pedagang di pasar. Dia juga sempat membeli beberapa kebutuhan pokok, seperti daging ayam, telur dan lainnya.
Usai menyapa warga dan pedagang, AHY dan rombongan kemudian bergerak menuju pendopo di Kantor DPRD Kota Cimahi. Di sana, AHY kembali bertemu dengan warga masyarakat. Dalam kesempatan ini dia menyempatkan diri untuk menggelar dialog untuk mendengar keluh kesah masyarakat Cimahi.
Menurut AHY , salah satu tujuan berkeliling ke 27 kota/kabupaten di Jawa Barat adalah untuk mendengar aspirasi masyarakat. Dia ingin mengetahui secara langsung permasalahan yang saat ini dirasakan warga.
“Saya ingin semakin dekat dengan masyarakat. Saya punya hak untuk bisa memahami kompleksitas permasalahan negeri ini dari Sabang sampai Merauke dan tentu saya lebih banyak mendengar mencatat aspirasi mereka,” ucap AHY.
Dengan terjun langsung ke masyarakat, lanjut AHY, tentunya bakal menambah wawasan dirinya tentang Indonesia. “Saya ingin mempersiapkan diri sebaik-baiknya sekaligus memberikan respon tanggapan dan mungkin menawarkan solusi,” ujarnya.
Tidak hanya itu, AHY juga mengungkapkan ada kepentingan lain dalam kunjungannya tersebut. Dia ingin mensinergikan semua kader Partai Demokrat dalam menghadapi Pilkada Serentak 2018 dan Pemilu 2019.
“Kami ingin banyak Pilkada kami menangkan. Banyak kader inti Demokrat maju sebagai calon gubernur dan wali kota yang punya kans besar. Popularitas dan elektabilitas mereka terus meningkat. Kami punya optimisme meraih sukses di berbagai wilayah terutama wilayah penting, seperti Jabar, Jatim dan lainnya. Itu akan jadi modal yang baik untuk masuk babak berikutnya Pemilu 2019,” pungkas, AHY. (Kus)
Discussion about this post