Jakarta, Walimedia.id – Fajar Sadboy, remaja asal Gorontalo yang viral berkat konten galau di TikTok, kini semakin jauh merambah industri musik dengan merilis lagu terbaru berjudul “Papa Gula”. Lagu tersebut merupakan kolaborasi Fajar dengan Julia Vio dan DJ Ronny, seperti disampaikan Fajar Sadboy kepada awak media pada Rabu (21/5/2025).
Lagu Papa Gula ditulis oleh CongQ Perwira bareng Mas Bruno dan DJ Ronny, meski terkesan kontroversial, tujuan mereka semata untuk menghibur para penikmat hiphop dangdut di Tanah Air. Dikemas dengan sentuhan humor dan ironi, sehingga lagu tersebut jadi catchy dan mudah diingat.
Fajar Sadboy juga mengatakan, “Lagu Papa Gula menceritakan tentang epic seorang sugar daddy yang karena kelakuannya membuat dirinya menderita dan rumah tangganya berantakan. Ini lagu ada tentang sisi pembelajaran bagi suami yang suka centil di luar sana, ujung-ujungnya rumah tangganya hancur cur, kayak kue cucur.”
Fajar Sadboy pertama kali ketemu DJ Ronny di saat membuat musik lagu Wenggo-wenggo. Dari hubungan pertemanan tersebut, akhirnya Fajar bikin grup dengannya, beserta Julia Vio. Julia Vio sendiri adalah penyanyi yang beberapa waktu lalu viral lewat lagu Bodo Amat.
Pada kesempatan yang sama, DJ Ronny mengatakan, “Saya gak sengaja ketemu Julia Vio, dari nongkrong-nongkrong akhirnya jalan bikin single Bodo Amat, tau-taunya viral.”
Sudah lama DJ Ronny terjun di industri musik. Banyak arransemen musik dikerjakan DJ Ronny untuk penyanyi papan atas, mulai dari Ruth Sahanaya, Sammy Simorangkir, Joy Tobing, Novita Dewi, Raisa, dan lainnya.
Menurut Julia Vio, lagu Papa Gula mengusung musik hiphop dangdut. Liriknya berbau unsur komedi, dan tersedia di platform spotify, dan lainnya.
“Aku berharap lagu Papa Gula bisa disukai orang-orang, anak-anak berharap bagus ke depannya, agar kami semua tetap bisa berkarya. Terimakasih untuk semua yang mendukung, dan ikuti aktivitas kami melalui akun Instagram @fajjarsadboy, @juliaviocdr, @ronnypangkey09, ” kata Julia Vio.
(Dilaporkan oleh Muhammad Fadhli)
Discussion about this post